18 Game Dragon Ball Android Z Dokkan, Budokai

Daftar Isi
Game Dragon Ball terus populer di kalangan penggemar anime, dan saat ini banyak tersedia pilihan judul yang bisa dimainkan di perangkat Android. Tentunya dengan berbagai karakter ikonik dari seri Dragon Ball tersebut.

Permainan Dragon Ball tidak hanya menghadirkan pertarungan seru saja, tetapi juga elemen cerita menarik jika memiliki konsep advanture. Ini menarik, karena kita akan mengikuti tokoh-tokoh familiar seperti Goku, Vegeta dll.

Jika tidak menyukai game daring sebenarnya ada beberapa opsi game dragon ball offline yang bisa dicoba. Sayangnya, karena tema permainan ini adalah pertarungan, banyak pemain merasa kurang puas jika bermain sendiri tanpa bisa berinteraksi.

Karena itu, game dragon ball Android dengan basis online mungkin dianggap lebih menarik bagi sebagian peminat, mengingat bisa bertarung secara multiplayer dengan pemain lainnya, sehingga lebih seru.

# Rekomendasi Game Dragon Ball Untuk Android

1. DRAGON BALL LEGENDS

DRAGON BALL LEGENDS

Merupakan gim yang terinspirasi dari waralaba anime populer, Dragon Ball. Dalam konteks gim ini, pemain dapat mengendalikan karakter ikonik seperti Goku, Vegeta, dan Piccolo, serta karakter eksklusif seperti Shallot, seorang Saiyan misterius yang dirancang khusus oleh Akira Toriyama.
  
Mengusung mekanisme berbasis kartu, Dragon Ball Legends memadukan kontrol sentuh responsif dengan aksi real-time. Fitur seperti Rising Rush memungkinkan pengguna menggabungkan kekuatan seluruh tim untuk melancarkan serangan dahsyat.

Selain itu, pemain dapat melakukan serangan beruntun, menghindar, serta mengaktifkan kemampuan unik masing-masing karakter.

Gim ini menyediakan beberapa opsi bermain, termasuk mode cerita orisinal yang mengembangkan alur baru dalam dunia Dragon Ball. Ada juga mode PvP / pertarungan melawan pemain global, serta mode peringkat untuk memperoleh hadiah eksklusif.

Dragon Ball Legends menawarkan langganan Legends Pass yang memberi keuntungan bulanan. Pengguna dapat mengelola langganan ini melalui Google Play Store. Dukungan pelanggan juga tersedia melalui situs resmi Bandai Namco Entertainment untuk membantu pemain yang mengalami kendala teknis atau pertanyaan seputar game.

2. Dragon Ball Z Dokkan Battle

Dragon Ball Z Dokkan Battle

Merupakan game mobile yang menggabungkan elemen strategi dengan nuansa anime. Gim ini mengangkat konsep pertempuran berbasis teka-teki, di mana pemain menghubungkan bola Ki untuk melancarkan serangan.

Alur ceritanya berfokus pada kekacauan dalam linimasa Dragon Ball, mempertemukan tokoh dari berbagai era dalam pertarungan yang memerlukan taktik.

Visual permainan ini mengusung gaya 2D khas anime, memberi tampilan menarik sesuai estetika seri Dragon Ball. Tokoh-tokoh ikonik seperti Goku, Vegeta, Frieza hadir dengan kemampuan unik mereka, seperti Kamehameha dan Final Flash, yang dilengkapi efek visual dramatis.

Dokkan Battle menyediakan beberapa mode permainan, seperti Quest, Dokkan Events, World Tournament, dan Extreme Z-Battle. Game Dragon ball ini berhasil memadukan nostalgia sekaligus inovasi dalam satu paket menarik.

3. God of Stickman 3

God of Stickman 3

God of Stickman 3 adalah sebuah game yang menampilkan stickman sebagai karakter nya. Gim ini mengajak pemainnya terlibat dalam pertarungan intens melawan musuh, dilengkapi efek visual menarik. Konsepnya terinspirasi dari seri "Fighting Warriors," yang telah populer di kalangan penggemar genre serupa.  

Tujuan utama dalam permainan ini adalah mengalahkan musuh seperti Hitz, Jronz, Zamaz, Black Gomuz, Zeeno, Angels, dan Fiieza untuk mengumpulkan Balls. Setiap pertarungan memerlukan kecepatan reaksi, terutama saat menghadapi lawan dengan kekuatan lebih besar.

Bagi yang tertarik dengan game dragon ball offline bergaya stickman, God of Stickman 3 menyediakan lebih dari 200 level dan 30 karakter unik dengan kemampuan berbeda. Efek serangan dan transformasi dirancang secara dinamis, ini akan meningkatkan keseruan saat bermain.  

Permainan ini juga terus diperbarui dengan fitur-fitur baru, seperti efek transformasi dan peningkatan kemampuan karakter. Selain itu, aksesnya gratis tanpa batasan tertentu, membuatnya mudah dinikmati oleh siapa saja.

4. Dragon Ball Project: Multi

Dragon Ball Project Multi

Sebuah permainan MOBA yang mengadu dua tim berisi empat pemain dalam pertarungan real-time. Fokus utamanya adalah mengambil bola naga milik lawan dan membawanya ke area tim sendiri.

Kontrol dalam permainan ini dirancang khusus untuk pengguna perangkat Android. Secara standar, tombol virtual D-pad terletak di sisi kiri layar, sementara tombol aksi berada di sebelah kanan.

Pemain dapat melakukan serangan dengan mengetuk tombol skill atau mengarahkannya secara manual menggunakan gerakan jari. Opsi pengaturan juga tersedia untuk menyesuaikan kontrol sesuai preferensi individu.

Karakter yang tersedia pun sangat beragam, mulai dari Goku, Vegeta, Krilin, hingga Freezer. Setiap tokoh dapat ditingkatkan levelnya,ini memungkinkan transformasi seperti menjadi Super Saiyan atau bentuk evolusi lainnya.

Selain itu, terdapat berbagai skin eksklusif yang bisa diperoleh melalui sistem gacha yang diintegrasikan di dalam permainan.

Pertarungan nya dilakukan dalam format 4 vs 4 dengan durasi rata-rata sekitar 10 menit saja. Selain melawan tim lawan, pemain juga akan menghadapi musuh-musuh dari semesta Dragon Ball yang muncul di arena. Hal ini menambah tantangan sekaligus memberi kesempatan untuk terus meningkatkan kekuatan karakter.

5. Stickman Warriors

Stickman Warriors

Dalam game, pemain mengontrol petarung stickman untuk melawan musuh dan melindungi bumi dari ancaman. Setiap karakter juga memiliki kemampuan spesial, termasuk karakter dragon ball bergaya khas stickman.

Tersedia opsi peningkatan untuk membuka skill baru dan memperkuat statistik karakter. Gim ini menyajikan beberapa mode, seperti mode cerita dengan lebih dari 250 level, turnamen 16 petarung, serta mode latihan tanpa batas waktu.

Mode versus memungkinkan dua pemain bertarung dalam tiga ronde untuk menentukan pemenang. Lebih dari 100 gerakan spesial juga bisa dibuka.

Kontrol dari game ini dirancang sederhana, serta memudahkan pemain untuk melakukan gerakan seperti menghindar, melompat, mengumpulkan energi, atau melancarkan serangan akhir.

Dengan desain dinamis dan gameplay yang mudah dipelajari, Stickman Warriors cocok bagi siapa saja yang menyukai tema pertarungan. Gim ini menawarkan banyak variasi karakter, termasuk tokoh ikonik dragon ball, namun bergaya khas stickman.

6. Super Space Warrior

Super Space Warrior

Game dragon ball Android kali ini juga seru, memungkinkan pengguna merancang taktik berdasarkan kekuatan yang dimiliki. Kombinasi yang tepat sering kali menjadi penentu kemenangan dalam pertarungan.

Pertarungan pada gim ini mengandalkan kecerdasan pemain dalam menyusun strategi dan memanfaatkan kartu secara optimal. Selain itu, ada fitur peningkatan level kartu melalui misi-misi tertentu, memberikan kesempatan untuk memperkuat koleksi mereka.

Kartu langka menjadi elemen penting dalam permainan ini. Dengan memperoleh kartu langka, pemain bisa meningkatkan kekuatan dek mereka, menciptakan kombinasi yang lebih efektif, dan menghadapi lawan dengan persiapan lebih matang.

7. Strongest Saiya

Strongest Saiya

Terdapat beragam cara untuk meningkatkan kekuatan tokoh, mulai dari memanfaatkan peralatan khusus, mengumpulkan item langka, hingga mengaktifkan sistem bintang. Pengembangan kemampuan dan fitur ledakan juga turut mendukung kemajuan karakter. Setiap hari, pengguna bisa fokus pada progres pahlawan agar semakin tangguh.  

Fitur ledakan dirancang dengan animasi spektakuler, meniru adegan pertarungan khas anime. Setiap tokoh memiliki efek unik yang tidak hanya mempercantik tampilan, tetapi juga meningkatkan statistik tempur.

Mekanisme AFK memungkinkan pengguna tetap memperoleh sumber daya meski sedang tidak bermain. Misalnya, aktivitas seperti bercocok tanam di Kame House memberikan keuntungan melalui sistem hadiah. Interaksi antar-pemain juga hadir dalam bentuk kompetisi kecil, seperti saling mengambil makanan, menambah keseruan.  

Konsep permainan ini banyak mengambil elemen dari "dragon ball", mulai dari desain karakter, efek pertarungan, hingga sistem peningkatan kekuatan. Progresi yang ditawarkan memberi nuansa pertarungan khas dunia Saiya, menciptakan atmosfer yang mirip dengan serial anime legendaris tersebut.

8. Blazing! Fiery War

Blazing! Fiery War

Blazing! Fiery War adalah sebuah permainan dragon ball yang menekankan pertarungan cepat dengan mekanisme kontrol sederhana namun efektif. Dengan sentuhan jari, pemain bisa mengaktifkan berbagai jurus ikonik, termasuk serangan legendaris seperti Kamehameha.

Berbagai karakter dari serial Dragon Ball hadir dalam satu arena, siap menunjukkan kemampuan terbaik mereka. Fitur pelatihan memungkinkan pengguna meningkatkan level karakter melebihi batas normal sekaligus memberi kesempatan untuk mengeksplorasi potensi maksimal setiap figur.  

Cerita permainan ini melibatkan sosok misterius yang membawa pejuang dari berbagai zaman ke medan pertempuran. Peta permainan dirancang mirip papan petualangan, serta mengingatkan pada nuansa klasik dalam dunia dragon ball.  

Selain mode cerita yang mengikuti alur anime, terdapat juga tantangan seperti "Festival Seni Bela Diri" untuk menguji kemampuan strategi dan keterampilan.

9. Strongest Fighting: Awakened

Strongest Fighting Awakened

Adalah game RPG idle yang terinspirasi oleh elemen-elemen anime. Kamu akan menjelajahi dunia, mengumpulkan karakter dari beragam ras dan kelas, serta menyusun tim terkuat.

Salah satu fitur utamanya adalah sistem pertarungan otomatis, di mana karakter terus berkembang meskipun pemain tidak sedang aktif bermain.

Atribut setiap karakter dragon ball bisa ditingkatkan, memungkinkan pemain untuk menyesuaikan strategi sesuai kebutuhan. Sistem idle yang digunakan memungkinkan peningkatan level dan pengumpulan hadiah secara otomatis, bahkan saat pengguna tidak sedang online.

Selain petualangan utama, terdapat berbagai aktivitas sampingan seperti misi tambahan yang menambah variasi permainan.

10. Mystic Saga

Mystic Saga

Mystic Saga adalah permainan mobile yang memadukan elemen RPG dan strategi. Pengguna dapat mengoleksi berbagai karakter unik dari latar belakang berbeda, masing-masing memiliki kemampuan spesifik untuk membentuk tim paling efektif dalam menghadapi tantangan.

Salah satu fitur menariknya adalah mode khusus, terbuka setelah mencapai level tertentu. Di sini, ada mekanisme dimana Dragon Balls bisa dikumpulkan untuk memanggil Shenron serta memperoleh hadiah guna meningkatkan kekuatan tim.

Gim ini menonjolkan grafis detail serta alur cerita menarik, dilengkapi berbagai dunia eksplorasi. Selain itu, sistem aliansi memungkinkan kolaborasi antar-pengguna guna menyelesaikan misi kompleks bersama.

Tersedia di platform Android dan iOS, Mystic Saga bisa diunduh melalui Google Play Store. Perlu diperhatikan, gim ini membutuhkan ruang penyimpanan sekitar 1GB, sehingga pastikan perangkat memiliki kapasitas memadai sebelum mengunduh.

11. Dragon Warrior Legend Champion

Dragon Warrior Legend Champion

Adalah game dragon ball offline yang mengajak pengguna menjelajahi dunia pertarungan dengan beragam karakter ikonik. Setiap kemenangan dalam pertarungan akan membuka akses ke tokoh baru, memperluas koleksi tim yang dapat dibentuk.

Tersedia beberapa mode permainan, termasuk Versus yang memungkinkan latihan keterampilan bertarung, serta Turnamen dengan tujuan meraih gelar juara dunia. Selain itu, ada mode khusus dengan tantangan menghadapi bos-bos kuat sebagai ujian.

Lingkungan permainan didesain meneggunakan tujuh peta berbeda, selain itu, visual nya yang menarik juga dipadukan bersama efek audio realistis.

Konten dalam permainan ini terus dikembangkan, pembaruan juga dilakukan secara rutin sekaligus menambahkan fitur ataupun opsi baru. Hal ini memastikan pengguna selalu memiliki sesuatu yang segar untuk dieksplorasi.

12. The Final Power Level Warrior

The Final Power Level Warrior

Terinspirasi dari seri Dragon Ball Z Tenkaichi. Dikenal sebagai bagian ketiga dalam saga Power Level Warrior, gim ini memperkenalkan berbagai pembaruan dibandingkan pendahulunya, menciptakan dinamika pertarungan lebih variatif lagi.

Sistem kontrol dirancang khusus untuk layar sentuh, memudahkan pengguna dalam mengoperasikan karakter. Di sisi kiri layar, terdapat stik virtual untuk pergerakan, sementara di kanan, tombol aksi memungkinkan pemain melakukan berbagai teknik dan serangan.

Hal ini membuat interaksi lebih responsif sekaligus intuitif.

Pertarungan terjadi di arena terbuka yang bisa dijelajahi baik di darat maupun udara. Fitur pengisian energi memungkinkan karakter melakukan serangan spesial, seperti gerakan cepat atau tembakan bola energi, saat energi telah terisi penuh.

Salah satu daya tarik utama permainan ini adalah sistem perkembangan karakter. Setiap level yang diselesaikan memberi poin pengalaman, yang bisa digunakan untuk meningkatkan atribut atau membuka kemampuan baru.

Game dragon ball Android ini juga menyediakan opsi penyesuaian grafis, memungkinkan visual lebih sesuai dengan preferensi pengguna.

13. I'm Ultra Warrior: Saiyan Goku

I'm Ultra Warrior Saiyan Goku

I’m Ultra Warrior: Saiyan Goku adalah permainan pertarungan dengan karakter dari Dragon Ball Z. Game ini memberi akses tak terbatas kepada koin atau uang, memungkinkan pemain memilih karakter atau keterampilan tanpa harus mengumpulkannya terlebih dahulu.

Salah satu fitur menarik adalah kemampuan transformasi, seperti Super Saiyan God dan SSJ Blue, yang bisa diaktifkan selama pertarungan. Selain itu, tersedia beberapa mode permainan, mulai dari duel 1v1 hingga turnamen tim.

Gim ini juga menyediakan serangan spesial seperti Kamehameha dan Dragon Fist, yang dapat diaktifkan setelah mengisi energi Ki. Bahkan beragam pilihan karakter, termasuk Goku, Namekians, atau Dewa Kehancuran, tersedia untuk bertarung.

Sebagai salah satu game dragon ball offline, gim ini menyajikan kombinasi karakter dari berbagai seri, termasuk Dragon Ball Z, Dragon Ball Kai, dan Dragon Ball GT. Hal ini memberi banyak opsi untuk melawan musuh-musuh ikonik.

14. Evolution Z

Evolution Z

Sebuah gim yang dirilis khusus untuk perangkat mobile pada 10 Juni 2019. Dikembangkan agar kompatibel dengan sistem operasi Android 9.0 atau lebih tinggi, gim ini menyediakan beragam fitur menarik dalam versi terbarunya, yaitu 1.12.0. Selain itu, Evolution Z mendukung tiga bahasa utama, yaitu Inggris, Taiwan, dan Cina Sederhana, sehingga dapat diakses oleh pemain dari berbagai wilayah.

Pengguna dapat mencoba gim ini secara langsung dan menyampaikan tanggapan melalui situs resminya. Umpan balik dari komunitas sangat berguna untuk meningkatkan kualitas dan membantu pemain lain yang tertarik mencoba.

Game ini menampilkan elemen gameplay beragam, membuatnya cocok untuk berbagai kalangan. Bagi yang pernah memainkan Dragon Ball di konsol, beberapa mekanik dalam Evolution Z mungkin terasa familiar, meskipun dengan sentuhan berbeda. Hal ini menambah daya tarik bagi penggemar genre serupa.

Sebelum mendownload, pastikan smartphone Android kalian memenuhi spesifikasi yang dibutuhkan. Informasi lebih lanjut dapat ditemukan di situs web resmi Evolution Z, di mana versi terbaru selalu tersedia untuk diakses.

15. Dragon Ball: Fusion Fighter

Dragon Ball Fusion Fighter

Seri Fusion Fighter merupakan game Android dragon ball berbasis MMO, ini menggabungkan elemen strategi bersama aksi berbasis giliran. Pengguna dapat memulai petualangan dengan memilih tokoh populer seperti Goku atau Krillin, lalu membuka akses ke figur ikonik lainnya seperti Vegeta, Piccolo, dan Broly seiring perkembangan permainan.

Dalam gim ini, pemain bisa menjelajahi berbagai lokasi, berinteraksi dengan karakter non-pemain (NPC), serta bertarung melawan lawan dari seluruh dunia. Sistem pertarungan memungkinkan penggunaan kemampuan khusus setiap tokoh, termasuk memanggil rekan untuk membantu dalam pertempuran.

Selain mode pertarungan, terdapat pula misi yang dapat dijalankan secara otomatis, memudahkan progres dan mempercepat alur permainan. Setiap tokoh dilengkapi skill unik yang bisa disesuaikan sesuai strategi masing-masing.

Dengan grafis 3D yang detail dan beragam skenario menarik di dalam nya, Fusion Fighter sukses menciptakan kesan dunia Dragon Ball secara interaktif. Gim ini cocok bagi mereka yang ingin mengeksplorasi universe Dragon Ball melalui format MMO menyenangkan.

16. Super Battle for Goku Devil

Super Battle for Goku Devil

Super Battle for Goku Devil menampilkan pertarungan epik antara Dewa hingga Iblis, dengan fokus pada tokoh karakter Saiyan. Lebih dari 50 bentuk Saiyan tersedia, termasuk level Super Saiyan 1 hingga 20, serta transformasi SSJG serta SSGSS yang memberikan kekuatan dahsyat.

Berbagai teknik serangan ikut memperkaya gameplay, seperti Ki Blast, Kamehameha, dan Big Bang Attack. Bagi yang mencari permainan dragon ball seru, gim ini menyajikan mekanisme pertarungan dinamis sekaligus penuh aksi.

Tersedia lebih dari 40 level dengan musuh dan bos yang beragam. Setiap level memberikan reward berupa koin dan peningkatan skill, memungkinkan pemain untuk terus mengembangkan kemampuan karakter.

Fitur multi-karakter juga menambah variasi gaya bermain, sehingga gim ini tetap menarik untuk dijelajahi dalam waktu lama. Kombinasi ini menjadikannya salah satu pilihan utama bagi penggemar franchise Dragon Ball.

17. Goku Ultimate: Budokai Xenoverse

Goku Ultimate Budokai Xenoverse

Goku Ultimate Budokai Xenoverse menyajikan pertarungan 3D dengan mekanisme kontrol yang mudah dipahami, karena mengutamakan serangan fisik seperti pukulan dan tendangan saja, serta serangan energi yang dapat dikombinasikan untuk menghasilkan kombo efektif.

Meski tidak ada opsi melompat, beberapa gerakan mampu melontarkan lawan ke udara, memungkinkan pertarungan berlanjut di area atas. Mode burst muncul saat dua pemain saling menyerang secara bersamaan.

Salah satu inovasi yang ditawarkan adalah teknik fusi, di mana karakter dapat menyatu dengan petarung lain untuk sementara waktu, meningkatkan kemampuan mereka secara signifikan.

Namun, mekanisme ini tidak disertai sistem perebutan kekuasaan menggunakan pancaran energi besar, yang sebelumnya menjadi ciri khas dalam seri Dragon Ball.

Dari segi tampilan, grafis mengalami peningkatan berkat penerapan efek cel-shading pada karakter. Meski demikian, beberapa animasi dan efek suara masih mengadopsi elemen dari versi sebelumnya.

Kehadiran pengisi suara baru juga menambah kesegaran, memperkenalkan karakter dan dialog lebih variatif dari beberapa seri lainnya.

18. DBZ : Super Goku Battle

DBZ Super Goku Battle

Game bertema Dragon Ball Z yang bisa diunduh secara gratis di perangkat Android. Gim ini menampilkan pertarungan sengit antara karakter-karakter ikonik seperti Goku, Vegeta, Piccolo, dan Gohan. Pemain dapat melawan musuh dari berbagai seri, termasuk seri Z, Kai, dan GT.

Salah satu fitur menarik dari gim ini adalah kemampuan untuk melakukan transformasi Super Saiyan, seperti Super Saiyan Blue, Golden Frieza, dan Super Saiyan Rose.

Setiap tokoh dapat ditingkatkan kekuatannya melalui pelatihan, yang memungkinkan pemain membuka serangan spesial seperti Big Bang Attack hingga Super Kamehameha.  

Selain itu, pemain bisa mengumpulkan koin untuk membeli kemampuan baru di dalam toko. Semakin banyak musuh yang dikalahkan, semakin kuat karakter kalian. Ada juga mode permainan seperti turnamen dan survival sebagai penambah variasi dalam gameplay.  

Dengan banyaknya tokoh serta transformasi tersedia, game dragon ball gratis di Android ini memberi kesempatan bagi penggemar untuk merasakan petualangan seru goku.

# Penutup

Dragon Ball telah menjadi ikon tak terlupakan bagi sebagian besar orang, dan mungkin sangat familiar di berbagai konsol. Seiring berjalannya waktu, game Dragon Ball terus hadir dengan berbagai inovasi, juga kemudahan di ara teknologi, dimana kita bisa mengakses nya hanya dengan smartphone saja.